• Jelajahi

    Copyright © tanahdeli
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan


     

    Advertisement

    Firli Sahputra Binaan PASI Sumut Bakal TC ke Australia, David Luther Lubis: Sejarah Masuk Tiga Besar

    14 Januari 2023, Januari 14, 2023 WIB Last Updated 2023-01-14T11:12:44Z

    TDC- Firli Sahputra pelajar SMKN 2 Medan bakal mendapatkan kesempatan, untuk mengikuti pemusatan latihan di Australia. Firli Sahputra merupakan 1 dari 16 pelajar berstatus juara lompat jauh putra pada puncak SAC Indonesia National Championship, yang digelar di Stadion Madya GBK, Senayan, Jakarta, pada 11 hingga 13 Januari 2023.

    Istimewa 


    Pada final lompat jauh putra, Firli Sahputra berhasil juara pertama dengan nilai lompat 6,64 meter. Disusul Deva Arya Dirga dari SMAN 4 Surakarta dengan nilai lompatan 6,53 meter, serta Farrel Wijayanto dari SMAN 4 Malang dengan nilai 6,40 meter.


    Ketua Pengurus Provinsi Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (Pengprov PASI) Sumut, David Luther Lubis mengatakan, sangat bangga dengan prestasi diraih binaan PASI Sumut Firli Sahputra.


    " Saya pribadi dan PASI Sumut sangat bangga dan apresiasi atas keberhasilan Firli Sahputra, sehingga bakal dapat kesempatan untuk mengikuti pemusatan latihan di Australia," sebut David Luther kepada wartawan, Sabtu (15/1/2023).

    Istimewa 


    "Saya turun langsung menyaksikan binaan PASI Sumut bertanding di SAC Indonesia National Chanpionship. 


    David juga menambahkan, PASI Sumut juga tanggal 11 kemaren baru saja mengikuti seleksi Pelatnas dan Alhamdulilah Sumut masuk 3 besar diatas Jatim dan Jateng Ini sejarah, Sumut masuk 3 besar dan berada diatas Jatim dan Jateng. Tidak pernah dalam sejarah berdirinya PASI di Sumut, segenap pengurus PASI Sumut terus bekerja cerdas demi mendapatkan embrio atletik yang akan membanggakan nama Indonesia dimasa yang akan datang.


    Para Juara


    Setelah secara maraton SAC Indonesia melangsungkan kualifikasi tingkat regional di sembilan daerah sejak akhir Agustus hingga Desember 2022 lalu, fase bergengsi National Championship yang digelar di Stadion Madya GBK, Senayan, Jakarta, pada 11 hingga 13 Januari 2023, telah melahirkan para juara.


    Mulai dari nomor sprint 100 meter putra dan putri, middle distance 1.000 meter putra dan putri, long jump putra dan putri, shot put putra dan putri, serta relays 4x100 meter putra dan putri.


    Selain meraih gelar juara, para pelajar terbaik mewakili sembilan regional qualifiers yang tampil pada final National Championship, juga bersaing sengit demi mendapatkan kesempatan training camp ke Australia, yang hanya ada satu slot dari masing-masing nomor lomba.


    Dari nomor 1.000 meter, Aziyyati Dina Amalina dari SMAN 1 Pabelan dan Yad Hafizudin siswa MAS Al Ijtihad Danger sukses meraih gelar juara, sekaligus tiket berangkat ke Australia.


    Persaingan sengit nomor estafet 4x100 meter juga tak kalah seru dan sengit. Untuk sektor putra, regu MAN 2 Gresik berhasil menjadi juara, sekaligus merebut tiket ke Australia. Sedangkan di sektor putri, regu SMKN 1 Bawang (Banjarnegara) pemenangnya.


    Pada nomor bergengsi sprint (100 meter), Yogi dari SMAN 1 Surade dengan catatan waktunya 11,06 detik, mengantarnya ke podium juara untuk kategori putra. Sedangkan di sektor putri ada Dihanis Arsita dari SMAN 4 Malang yang finis terdepan dengan catatan waktu 13,16 detik.


    Dari nomor lapangan, arena tolak peluru melahirkan penajaman rekor pada persaingan putra dan putri. Salsyabila Aprilianti dari SMAN 3 Tegal menjadi perbincangan hangat dalam babak final Energen Champion SAC National Championship.


    Ia berhasil mencatatkan tolakan terjauh dan mengklaim satu tiket Australia. Pun demikian dengan Bayanillah yang sangat dominan. Sejak awal, siswa SMAN 7 Cirebon itu selalu memimpin, bahkan sampai ke final, plus mempertajam rekor tolakan.


    Dari nomor lompat jauh, gelar juara putri diraih Winney Maharati Ruung dari SMAN 1 Tanjung. Sedangkan gelar juara di sektor putra diraih Firli Sahputra dari SMKN 2 Medan.


    Dihadiri Presiden


    Final SAC Indonesia National Championship juga dihadiri Presiden RI Jokowi, Ketua Pengurus Besar Persatuan Atletik Seluruh Indonesia (PB PASI) Luhut Binsar Panjaitan. Turut hadir pula sejumlah menteri di Kabinet Indonesia Maju. Ada Menteri Pemuda dan Olahraga Zainudin Amali.


    Presiden Joko Widodo juga menyempatkan hadir di final SAC Indonesia National Championship. Presiden Jokowi pun memberi acungan jempol terhadap kejuaraan atletik tingkat pelajar ini.


    Menurutnya, kompetisi atletik pelajar terbesar di Tanah Air ini sangat dibutuhkan untuk memajukan seluruh lini olahraga.


    "Sepak bola tanpa speed atau kecepatan lari, kalah. Futsal juga perlu atletik. Semua basic-nya ada di sini. Saya sangat mengapresiasi, menghargai apa yang telah dilakukan oleh PASI," ucap Presiden Jokowi.


    Dalam kesempatan yang sama, Luhut juga mengungkapkan bahwa kolaborasi antara PB PASI dan DBL Indonesia melalui edisi perdana Energen Champion SAC Indonesia 2022 ini bertujuan mencari bibit atlet potensial mulai dari level akar rumput.


    "Harus dimulai dari bawah, jadi tidak mungkin ujug-ujung langsung dapat prestasi bagus. Pada edisi perdana dengan 31 ribu peserta dari sembilan regional qualifiers, mungkin bisa dapat 20 orang yang bagus," ujar Luhut.


    "Bukan hanya olahraganya saja, tetapi ini juga memajukan persatuan dan kesatuan dan suasana gembira. Tahun ini, kami akan bikin yang lebih besar lagi, dengan lebih banyak kota untuk menjaring dari bawah atlet-atlet atletik yang baru," lanjutnya.


    Pemenang SAC Indonesia yang Bakal TC di Australia:


    - Tolak Peluru Putri: Salsyabila Aprilianti (SMAN 3 Tegal) - 10,54 meter (REKOR)


    - Tolak Peluru Putra: Bayanillah (SMAN 7 Cirebon) - 14,66 meter (REKOR)


    - Lompat Jauh Putri : Winney Maharati Ruung (SMAN 1 Tanjung) - 4,93 meter


    - Lompat Jauh Putra : Firli Sahputra (SMKN 2 Medan) - 6,64 meter


    - Lari 1.000 Meter Putri : Aziyyati Dina Amalina (SMAN 1 Pabelan) - 3:24,49 (REKOR)


    - Lari 1.000 Meter Putra : Yad Hafizudin (MAS Al Ijtihad Danger) - 2:36,53


    - Lari Estafet 4x100 Meter Putri : SMKN 1 Bawang (Rahma Nur Azizah, Kayla Ziland Fitria Darmawan, Yulia Reni Hidayati, Fatimah Azzahra) - 54,35 detik


    - Lari Estafet 4x100 Meter Putra : MAN 2 Gresik (M.Naufal Alif Rizky, Dimas Tri Agung, Wisnu Lukman Hakim, M.Rizki Edi Saputra) - 44,87 detik


    - Lari 100 Meter Putri : Dihanis Arsita (SMAN 4 Malang) - 13,16 detik


    - Lari 100 Meter Putra : Yogi (SMAN 1 Surade) - 11,06 detik

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini